Baru saja mendapat kabar ada sanak saudara meninggal dunia. Belum genap 40 hari suaminya meninggal dunia, kini istrinya harus pergi juga. Melihat usianya, mereka belum tergolong tua. Tapi siapakah yang tahu batas usia seseorang ? Anak-anak mereka masih kecil, belum ada satupun yang sudah menyelesaikan pendidikan. Semoga yang ditinggalkan mendapat ketabahan serta
kemudahan, aamiin.
Belum lama juga mendapat kabar bahwa tetangga sekaligus teman saya meninggal dunia. Usianya masih sangat muda, selisih dua tahun di atas saya. Siapa yang menduga kematian akan datang secepat itu ? Tak ada yang pernah menduga. Dua minggu sebelum kepergiannya, ia dikabarkan terserang penyakit leukimia. Ia adalah seorang perawat di sebuah rumah sakit besar di kota saya, tentu saja ia selalu merawat kesehatannya sendiri. Siapa yang pernah menduga penyakit menyeramkan ini akan datang ?
Ada kesedihan hadir ketika saya mendengar berita kematian. Kematian datang kapan saja tanpa diduga sebelumnya. Tak ada yang bisa mengelak jika sang malaikat maut datang, tak akan pernah bisa menghindar. Bukan kejam, bukan. Melainkan ini adalah misteri Ilahi.
Begitupun dengan saya atau pun anda. Siapa yang tahu kapan kematian akan datang mengunjungi kita. Maka bersiap-siaplah dari sekarang. Persiapkan segala hal yang akan kita bawa untuk bekal di akhirat kelak.
"Laksanakan segera amal shaleh karena tujuh hal: sebelum datang kemiskinan yang membuatmu lupa, kekayaan yang menyesatkan, penyakit yang membinasakan, ketuaan yang melumpuhkan, kematian yang mendadak, dajal sebagai makhluk terjahat yang senantiasa mengintip atau datangnya kiamat yang sangat pahit dan amat mengerikan" (HR Tirmidzi).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar